Penggunaan metode syteamama untuk meningkatkan hasil belajar PPKn peserta didik kelas XII IPS1 SMAN 2 Batusangkar

##plugins.themes.academic_pro.article.main##

Eriswati Eriswati

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk memecahkan masalah rendahnya hasil belajar peserta didik pada mata pelajaran Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan  di kelas XII IPS1  SMA Negeri 2 Batusangkar.  Salah satu faktor penyebabnya adalah pembelajaran yang sebagian masih  bersifat konvensional yaitu ceramah dengan kata lain pembelajaran masih terpusat pada pendidik ( Teacher Centered ). Jenis penelitian ini adalah  ini adalah Penelitian  Tindakan Kelas ( Class action research ). Penelitian dengan menggunakan pendekatan kualitatif dan kwantitatif . Prosedur penelitian terdiri dari perencanaan, tindakan, observasi dan refleksi yang  dilakukan dengan  2 siklus  dalam 2 kali pertemuan dengan materi pembelajaran  “Pelindungan Dan Penegakan Hukum Dalam Masyarakat Untuk Menjamin Keadilan Dan Kedamaian “. Subjek penelitian adalah peserta didik kelas XII IPS1  SMA Negeri 2 Batusangkar Tahun Pelajaran 2021/ 2022  semester I   dengan jumlah 36 orang.  Data penelitan di peroleh dari hasil tes awal, Tes siklus I dan Tes siklus II serta  aktivitas guru dan peserta didik dengan lembaran obsevasi. Hasil penelitian membuktikan bahwa pembelajaran Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan pada tes awal  dengan rata-rata 69,58 .Setelah menggunakan metode Syteamama  hasil pembelajaran  pada siklus I memproleh rata-rata 79,78 dan hasil siklus ke II  meningkat  menjadi 89,94. Dari analisis penelitian dapat disimpulkan dengan metode Syteamama dapat meningkatkan hasil belajar peserta didik  XII IPS1  SMA Negeri 2 Batusangkar.

##plugins.themes.academic_pro.article.details##

How to Cite
Eriswati, E. (2023). Penggunaan metode syteamama untuk meningkatkan hasil belajar PPKn peserta didik kelas XII IPS1 SMAN 2 Batusangkar . Journal of Education, Cultural and Politics , 3(2), 345-364. https://doi.org/10.24036/jecco.v3i2.270

DB Error: Unknown column 'Array' in 'where clause'