Upaya pemerintah nagari dalam membangun ketahanan keluarga

##plugins.themes.academic_pro.article.main##

Yevi Audia
Fatmariza Fatmariza
Susi Fitria Dewi
Irwan Irwan

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan secara mendalam tentang gambaran umum upaya pemerintah Nagari Tanah Bakali Inderapura dalam membangun ketahanan keluarga dilihat dari aspek ketahanan fisik dan ketahanan sosial dan mengidentifikasi hambatan yang dialami pemerintah nagari dalam membangun ketahanan keluarga. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif metode deskriptif. Informan dalam Penelitian ini dipilih melalui purposive sampling. Teknik pengumpulan data yaitu melalui observasi, wawancara dan studi dokumentasi. Metode analisis data menggunakan pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. pengujian keabsahan data dalam penelitian ini menggunakan triangulasi sumber. Hasil penelitian menunjukan upaya pemerintah nagari dalam ketahanan keluarga dapat dilihat dari dua aspek, pertama ketahanan fisik dapat dilihat sudah banyak masyarakat yang memiliki rumah layak huni, jambanisasi pribadi kemudian fasilitas kesehatan masyarakat seperti poskesri, posyandu dan ambulance nagari. Dalam pemenuhan kebutuhan pangan pemerintah nagari memberikan bibit pohon, bibit puyuh, bibit ayam dan kambing agar masyarakat juga lebih mandiri dengan kegiatan beternak dan berkebun. Kedua ketahanan sosial penguatan nilai-nilai keluarga, dalam hal ini pemerintah nagari memfasilitasi kegiatan-kegiatan edukasi tentang nilai-nilai keluarga dengan memfasilitasi kegiatan majelis taklim, yasinan mingguan dan pengelolaan MDA TPA bagi anak-anak. Namun demikian, masih ada beberapa hambatan yang dialami oleh pemerintah nagari seperti masyarakat yang kurang mengoptimalkan bantuan, keterbatasan anggaran dan partisipasi masyarakat masih kurang terhadap beberapa program pemerintah.

##plugins.themes.academic_pro.article.details##

How to Cite
Audia, Y., Fatmariza, F., Dewi, S. F., & Irwan, I. (2024). Upaya pemerintah nagari dalam membangun ketahanan keluarga. Journal of Education, Cultural and Politics , 4(3), 648-660. https://doi.org/10.24036/jecco.v4i3.577

Most read articles by the same author(s)

1 2 3 4 5 6 7 > >>