Implementasi Kebijakan Penerimaan Peserta Didik Baru dengan Sistem Zonasi
##plugins.themes.academic_pro.article.main##
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengungkapkan bagaimana implementasi sistem zonasi dalam penerimaan peserta didik baru oleh Dinas Pendidikan Kabupaten Solok Selatan. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan menggunakan metode kualitatif deskriptif. Data dikumpulkan melalui motode wawancara dan studi dokumentasi. Informan dalam penelitian ini adalah Kepala Unit Pelaksanaan Teknis Daerah Data Pokok Pendidikan beserta Staf, Kepala Sekolah, Wakil Kepala Sekolah, Panitia PPDB, Masyarakat (orang tua siswa) dan Siswa. Hasil penelitian menunjukan bahwa implementasi kebijakan sistem zonasi pada PPDB sudah berjalan cukup baik, hanya komunikasi yang dilakukan belum maksimal. Hal ini dilihat dari hasil penelitian peneliti yang dikaitkan dengan teori implementasi kebijakan milik Edward lll, diantaranya komunikasi, sumber daya, disposisi dan struktur birokrasi.